Visi

Menjadi Perguruan Tinggi yang unggul di bidang Homecare di Wilayah Sumatera Barat pada tahun 2026.

Misi

  • Menyelenggarakan proses pembelajaran yang bermutu untuk menghasilkan tenaga vokasional yang kompeten dibidang Homecare di tahun 2026
  • Meningkatkan kuantitas dan kualitas penelitian di bidang Homecare di tahun 2026
  • Meningkatkan kepuasan stakeholder dalam pengabdian masyarakat di bidang Homecare di tahun 2026

Tujuan

  • Meningkatkan kualitas penyelenggaraan kegiatan akademik melalui pembelajaran yang berkualitas, peningkatan mutu SDM dan kerjasama
  • Menyiapkan lulusan yang menguasai kompetensi keperawatan di bidang homecare yang berfokus pada kebutuhan dasar
  • Meningkatkan kuantitas serta kualitas penelitian dan pengabdian masyarakat di bidang homecare berfokus kepada kebutuhan dasar
  • Meningkatkan daya serap lulusan melalui peningkatan kualitas pendidikan dan penguatan sistem karir
  • Meningkatkan kualitas dan komitmen dosen dan tenaga kependidikan Akademi Keperawatan Nabila

Lambang

Lambang Akademi Keperawatan Nabila adalah segi lima lingkungan di dalam berbunyi : AKADEMI KEPERAWATAN NABILA PADANG PANJANG

Bagian masing-masing lambang dan warna menunjukkan :

  1. Bingkai segi lima melambangkan dasar Pancasila
  2. Warna putih pada sisi segi lima melambangkan kesucian dan kejujuran
  3. Lingkaran bagian dalam warna berwarna hitam melambangkan pendidikan yang berkelanjutan
  4. Warna hijau menunjukkan Kota Padang Panjang sebagai kota Serambi Mekah
  5. Bintang segi lima berwarna hitam melambangkan rukun Islam