Tepat ditanggal 24 Februari 2025 , mahasiswa Akper Nabila Padang Panjang yang dikoordinir oleh Ns. Ridhyalla Afnuhazi, M. Kep dan 5 orang mahasiswa yang bernama Meyshytah Dwi Putri , Wianda Artamevia , Exaina Meraini , Nabilla azzahra irsan dan Sardianto Atga melakukan promosi kesehatan ke Smkn 1 Padang Panjang. Disana kami memiliki kesempatan untuk menyampaikan Pengaruh Judi Online Terhadap Kesehatan Remaja , pada anak kelas 12 , dimana sangat membantu remaja untuk mengetahui bagaimana dampak pengaruh judi online terhadap kesehatan remaja dan cara kita supaya terhindar dari pengaruh judi online terhadap kesehatan remaja yang sedang marak terjadi di kalangan anak smk seperti bermain chip dimana kita membeli dan menjual chip tersebut.
Penyuluhan ini sangat berjalan dengan baik karena para audiens memahami dan juga bisa menjelaskan kembali materi tentang pengaruh judi online terhadap kesehatan remaja yang sudah dijelaskan dan audiens juga antusias dalam bertanya tentang materi yang kami berikan.

Kami semua berharap bahwa penyuluhan ini dapat memberikan manfaat yang signifikan bagi para siswa siswi di SMKN 1 Padang Panjang terutama dalam cara supaya terhindar dari pengaruh judi online terhadap kesehatan remaja yang sedang merak terjadi pada saat ini.

Pemateri sangat berharap bahwa penyuluhan dapat sangat membantu dan berguna bagi keseharian siswa siswi di SMKN 1 Padang Panjang yang mau bekerja sama dengan pihak kampus untuk melancarkan promosi kesehatan ini. Dan Kami berharap mendapatkan kembali ke sini dan memberikan kontribusi yang lebih besar bagi para siswa siswi SMKN 1 Padang Panjang.